internetsehat.id

Merawat Kolaborasi Literasi Digital Indonesia

Dapatkan 5 Stiker dan 5 Pin Khusus di Pesta Blogger 2009 (usai)

(program sudah usai)

Berikut ini adalah 5 (lima) disain stiker dan pin program kampanye ala Internet Sehat. Di Pesta Blogger 2009 (PB2009), disain ini (dalam bentuk stiker) untuk pertama kalinya akan diperkenalkan dan dibagikan kepada peserta yang nanti bersedia membantu mengisi, melengkapi dan mengumpulkan kuesioner survey yang akan dibagikan oleh tim Internet Sehat saat hari “H”.

Tiap 1 peserta yang telah melengkapi dan mengisi kuesioner akan mendapatkan 1 stiker, dengan pilihan disain yang acak. Dan dari kuesioner yang telah terkumpul tersebut, akan diundi untuk mendapatkan 3 (tiga) pemenang yang masing-masing akan dikirimkan langsung via pos berupa seri lengkap 5 stiker dan 5 pin, ditambah kaos, CD dan buku Internet Sehat!

Disain adalah hasil karya tim Internet Sehat. Silakan untuk digunakan seluas-luasnya dalam bentuk / materi apapun, sepanjang tetap mencantumkan tulisan “ictwatch.com – indonesia” pada bagian depan disain, serta tidak untuk kepentingan komersial belaka.

Disain 1

pin-blogger

Disain ini menggambarkan semangat persatuan blogger yang cemerlang, serta memiliki cara berpikir dan menulis yang freak (lain daripada yang lain), fresh (segar) dan free (bebas dari tekanan apapun).

Disain 2

pin-censorship

Disain ini menggambarkan sindiran terhadap banyaknya aksi penyensoran / pemblokiran konten oleh pemerintah di sejumlah negara. Tak jarang dibarengi dengan aksi memenjara blogger.

Disain 3

pin-dontpost

Disain ini bertujuan memberikan peringatan yang keras kepada siapapun, untuk tidak melakukan posting (blog, email, blackberry, sms, dll) ketika sedang marah, berkendara atau dimata-matai.

Disain 4

pin-onceposted

Disain ini untuk mengingatkan bagi seluruh pengguna Internet, bahwa apapun yang telah kita posting/submit di Internet, akan abadi selamanya di Internet. Pikir ulang sebelum tekan enter!

Disain 5

pin-postingcrime

Disain ini bertujuan untuk menekankan bahwa melakukan posting di Internet bukanlah suatu bentuk kriminal. Jadi jangan takut posting apapun, asal dilakukan dengan bijak.

[Tim Internet Sehat]