Menurut Social Media Examiner’s 2014 Social Media Marketing Industry Report, Facebook tetap platform media sosial yang paling populer di kalangan pemasar, tetapi kurang dari separuh pemasar yang sepakat bahwa hal tersebut benar-benar efektif.
Hampir 100% dari profesional yang disurvei mengatakan bahwa mereka menggunakan Facebook dalam memasarkan bisnis ke konsumen, sedangkan 89% lainnya mengatakan mereka menggunakannya untuk berkomunikasi dengan bisnis lain. Meskipun angka-angka tersebut tinggi, namun 57% dari pemasartidak berpikir postingan di Facebook mereka membuat perbedaan. Artinya postingan di Facebook tersebut tidak diyakini efektif untuk meraih konsumen.
Twitter berada di posisi kedua sebagai situs yang paling populer bagi pemasar, dimana 83% dari pemasar menggunakan layanan microblogging tersebut. Sementara LinkedIn berada di posisi ketiga.
Sumber: Mashable
Sumber Gambar: ibnlive.in.com